Apa Itu Harddisk ? (Mengenal Komponen-Komponen KOMPUTER)

* Hard Disk

Dalam bahasa inggris : harddisk atau harddisk drive disingkat HDD atau hardrive disingkat HD adalah sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis. Cakram Keras pertama kali diciptakan oleh insinyur IBM, Reynold Johnson pada tahun 1956.Cakram keras pertama tersebut terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter) dengan kecepatan rotasinya mencapai 1.200 rpm (rotation per minute) dengan kapasitas penyimpanan 4.4 MB.
Mengenal Harddisk
Mengenal Harddisk
Cakram keras jaman sekarang sudah ada yang hanya 0,6 cm dengan kapasitas 750 GB. Kapasitas terbesar cakram besar sekarang mencapai 3 TB dengan ukuran standar 3,5 inci. Jika dibuka, terlihat mata cakram keras pada ujung lengan bertuas yang menempel pada piringan yang dapat berputar. Data yang disimpan dalam cakram keras tidak akan hilang ketika tidak diberi tegangan listrik (non-volatile). Dalam sebuah cakram keras, biasanya terdapat lebih dari satu piringan untuk memperbesar kapasitas data yang dapat ditampung.

Dalam perkembangan kini harddisk semakin tipis dan memiliki kapasitas penyimpanan data yang sangat besar. Cakram keras sekarang tidak hanyak dapat terpasang dalam perangkat (Internal), tetapi juga dapat dipasang diluar (Eksternal) dengan menggunakan kabel USB atau FireWire. Dengan kata lain dapat pula diartikan Hard Disk adalah komponen komputer kita tempat menyimpan data. Semakin besar kapasitas harddisk yang kita miliki maka semakin banyak pula file-file atau data-data yang bisa kita simpan. Sebelum membeli harddisk kalian harus mencari tahu dulu interface hard disk apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah IDE, SCSI, SATA, atau lain sebagainya.

Berikut jenis harddisk beserta penjelasannya :

a). Jenis 1 : Hard Disk IDE/ATA

Hard disk tipe ini menggunakan jenis AT Attachment (ATA) atau yang biasa dikenal dengan Integrated drive electronics (IDE). Harddisk tipe ini memiliki keunggunalan dalam hal menahan panas clan tergolong dingin dalam beroperasi, sehingga tidak gampang rusak dan memiliki kecepatan putaran antara 3.600 7.200 rpm. Parallel ATA hanya memungkinkan panjang kabel maksimal hanya 18 inchi (46 cm) walaupun banyak juga produk yang tersedia di pasaran yang memiliki panjang hingga 36 Inchi (91 cm). Karena jaraknya pendek, PATA hanya cocok digunakan di dalam komputer saja. ATA sangat murah dan lazim ditemui di komputer.

b). Jenis 2 : Hard Disk SATA

Serial advanced technology attachment (SATA) adalah bus primer pada komputer yang di disen untuk mentransfer data dari motherboard ke media penyimpanan data, seperti hard disk clan optical drive pada komputer. Keuntungan pertama menggunakan harddiks SATA adalah proses transfer data pada komputer lebih cepat, user bisa memindahkan atau menambah device selama operasi (jika sistem operasinya support), kabel yang lebih tipis sehingga proses pendinginan udara lebih efisien, memiliki kecepatan putaran sebesar 7.200 rpm. Kabel power dan Kabel SATA mengalami perubahan yang cukup signifikan dibandingkan kabel parallel ATA. Kabel data SATA menggunakan 7 Konduktor dimana 4 diantaranya adalah line aktif untuk data. Oleh karena bentuknya lebih kecil, kabel SATA lebih mudah digunakan di ruangan yang lebih sempit dan lebih efisien untuk pendingin

c) Jenis 3 : Hard Disk SCSI

Small Computer System Interface (SCSI) adalah perangkat standar ANSI untuk menghubungkan device ke sistem komputer. Umumnya SCSI merupakan teknologi paralel, tetapi banyak varian SCSI serial yang sudah beredar di pasaran, seperti FireWire dan Fibre Channel. Harddisk tipe ini memiliki kecepatan putaran sebesar 10.000 rpm. Ukuran fisik harddisk biasanya dinyatakan dalam satuan inchi. Harddisk yang ada saat ini umumnya memiliki ukuran 3.5" atau 2.5" yang digunakan pada komputer desktop dan laptop. Harddisk dengan ukuran 2.5" memiliki kecepatan dan daya simpan yang lebih rendah, namun lebih ekonomis dalam hal konsumsi daya listrik dan relatif lebih tahan terhadap guncangan.

Referensi :

1. ^ Hard Disk. ISBN : 602-7674-18-0.

Bagikan Artikel Ini

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik, setiap komentar akan direspons, dan mohon maaf sekali untuk komentar yang berbau P*RN*GRAFGI, *BAT, HACK, JUDI dan komentar yang mengandung link aktif tidak akan ditampilkan. Trimakasih atas pengertiannya.